DepostSolo,- Rebusan daun ini diyakini bisa menurunkan kadar kolesterol tinggi.
Dengan merebusnya, Anda tidak perlu pergi ke rumah sakit jika kolesterol sedang tinggi, hingga aman dari penyakit jantung, stroke, dan buruknya sirkulasi darah.
Tapi perlu diingat, cara sederhana ini bukan berarti pengobatan secara medis lantas tidak efektif.
Jadi perlu ditegaskan, ini hanya untuk Anda yang tak menghendaki terus-terusan mengkonsumsi obat-obatan kimia.
Daun apa yang bisa menurunkan kadar kolesterol tersebut?
Dikutip dari e-journal.lppmdianhusada.ac.id, berjudul “Pemanfaatan Tanaman Herbal Daun Alpukat dan Pemeriksaan Kolesterol Darah pada Lansia” tulisan Elly Rustanti dkk. dari Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Husada, daun dimaksud adalah daun alpukat.
“Daun alpukat (Persea americana Mill.) merupakan daun yang memiliki banyak kegunaan dalam kesehatan karena mengandung zat fitokimia,” tulis Elly Rustanti dkk dalam jurnal Akademika, Volume IV, Nomor 1, Tahun 2021.
Dijelaskan, daun alpukat mengandung senyawa flavonoid tinggi. Salah satunya adalah senyawa kuersetin yang berfungsi untuk menurunkan kadar kolesterol darah, karena dapat mencegah oksidasi Low Density Lipoprotein (LDL).