DepostSolo,-Hujan disertai angin kencang yang terjadi Jumat 31 Maret 2023 sore membuat tenda yang terpasang di halaman Masjid Raya Sheikh Zayed Solo Ambruk.
Tenda itu sendiri diketahui dipasang pengelola Masjid Raya Sheikh Zayed Solo untuk tempat berbuka puasa yang bisa menampung 6.000 jamaah dalam satu waktu selama bulan suci Ramadan.
Pantauan di lapangan, tenda yang Ambruk merupakan tenda yang berada di sisi timur. Memang untuk tenda buka puasa dipasang di dua sisi, yakni timur dan barat. Tenda yang menggunakan atap seng dan kain sebagai pengganti dinding tersebut Ambruk rata dengan tanah.