Ditinggal Olahraga, Rumah di Griya Setia Tasikmalaya Terbakar

DEPOSTSOLO,- Sebuah rumah di Perumahan Griya Setia Blok E No. 9 RT 03/03, Kelurahan Setiamulya, Kecamatan Tamansari Kota Tasikmalaya  terbakar, Minggu (12/11/2023)

Berdasarkan Informasi yang didapat di lokasi, kebakaran terjadi sekitar pukul 09.00 WIB, saat pemilik rumah bernama Opik Taufik (64) pensiunan beserta istrinya dan anaknya sedang berolahraga di komplek Dadaha Kota Tasikmalaya dan baru mengetahui rumahnya terbakar pukul 10.30 WIB.

Keluarga hanya bisa pasrah melihat rumahnya dalam keadaan terbakar dan petugas pemadam kebakaran berjibaku memadamkan api yang membakar ruang TV hingga lantai dua.

Salah seorang tetangga korban Dadan (46) menuturkan, saat itu dirinya sedang berkumpul di depan rumah dan mendengar suara ledakan sebanyak tiga kali.

Selang beberapa menit usai ledakan, asap  muncul dari bagian atap disertai api, karena panik dan gak bisa berbuat apa-apa , iamenghubungi petugas pemadam kebakaran.

Komandan Tim 3 Petugas Pemadam Kebakaran Kota Tasikmalaya, Budi Fermana saat ditemui di lokasi pihaknya menerima laporan kebakaran sekitar pukul 10.40 WIB, dan kami langsung bergerak menuju lokasi untuk melakukan pemadaman.

BACA JUGA:  Bernostalgia Kuliner Legendaris Semarang, Lezatnya Es Puter Conglik dan Pisang Plenet Mbah Toerdi yang Bikin Nagih