Ecuador Kalahkan Qatar di Matchday Perdana Piala Dunia 2022.

banner 468x60
banner 468x60

DepostSolo,- Tren tidak terkalahkan bagi tuan rumah di laga perdana FIFA World Cup gugur, setelah Qatar kalah telak dari Ekuador di matchday perdana Piala Dunia 2022. Laga antara Qatar sang tuan rumah dengan Ekuador itu tersaji di Stadion Al Bayt Al Khor, Doha, Qatar, Minggu 20 November 2022. Skor 2-0 untuk Ekuador. Kemenangan disumbangkan Enner Valencia, yang mendapat brace di laga ini. Menit ke-16 dan menit ke-31.
Di laga perdana ini, Qatar sebagai tim tuan rumah tampil nggak fokus. Nggak mampu membalas satu gol pun ke kandang La Tricolor. Enner Valencia membuka keunggulan Ekuador lewat eksekusi penalti pada menit ke-16. Setelah itu, dia berhasil menggandakan keunggulan lewat gol sundulan pada menit ke-31.
Enner Valencia seakan ingin membuktikan ketajamannya skillnya kepada sang eksekutor lapangan, karena gol perdananya di babak ini telah dianulir wasit. Mantan penyerang Everton dan West Ham United itu sejatinya sudah menggetarkan gawang Qatar ketika laga baru berjalan tiga menit.
Namun, golnya dianulir setelah wasit utama asal Italia, Daniele Orsato, menerima hasil tinjauan VAR.
Hasil tinjauan VAR menunjukkan adanya salah satu pemain Ekuador yang lebih dulu terjebak dalam posisi offside sebelum Enner Valencia menggetarkan gawang Qatar. Terlepas dari drama VAR tersebut, Enner Valencia tetap mampu menunjukkan ketajaman hingga membawa timnya menang 2-0.
La Tricolor (Triwarna), julukan timnas Ekuador, berhasil mengukir kejayaan pada laga pembuka Piala Dunia 2022. Di sisi lain, Qatar selaku tim tuan rumah harus menelan pil pahit saat mengawali perjuangan di Piala Dunia pertamanya.
Qatar meruntuhkan tren tuan rumah Piala Dunia yang sebelumnya memiliki catatan tak terkalahkan saat melakoni laga pertama di Piala Dunia. Setelah 21 edisi Piala Dunia, Qatar menjadi tuan rumah pertama yang menelan kekalahan pada laga pertama pesta sepak bola empat tahunan tersebut.
Seusai takluk dari Ekuador, Qatar terdampar di dasar klasemen Grup A Piala Dunia 2022.
Sementara itu, Ekuador berhak memimpin klasemen sementara dengan koleksi tiga poin.
Adapun dua pesaing lain di Grup A, yakni Belanda dan Senegal, baru akan bertanding pada Senin (21/11/2022) malam WIB.

banner 336x280
BACA JUGA:  Mencuri Poin dari Puncak Klasemen, Ini Dia Misi Laskar Samberyawa Hadapi PSM Makassar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

1 komentar